Cara Daftar Gratis Ongkir Shopee Seller Paling Mudah

Infoyunik.com – Agar toko Shopee kamu semakin banyak diminati oleh konsumen, maka seller harus menambahkan fitur gratis ongkir. Tapi apakah kamu sudah tahu cara daftar gratis ongkir Shopee seller? Sebelum kamu menambahkan program gratis ongkir Shopee, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan.

Untuk yang pertama program gratis ongkir ini berlaku sesuai dengan ekspedisi yang didukung oleh pihak Shopee. Tidak semua ekspedisi bekerja sama dengan Shopee.

Kamu sangat perlu mengecek ekspedisi mana saja yang telah masuk dalam program ini dan kamu baru bisa untuk melanjutkan cara gratis ongkir Shopee untuk penjual. Untuk lebih jelasnya lagi kamu bisa simak artikel dibawah ini.

Apa itu Gratis Ongkir Shopee

Apa itu Gratis Ongkir Shopee?

Program gratis ongkir ini adalah layanan yang disediakan oleh pihak Shopee, program ini kemungkinan seller untuk menyediakan promo gratis ongkir khusus bagi pembelinya.

Biaya ongkir ini akan ditanggung dan disubsidi oleh pihak Shopee tentu ini dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Dengan mengaktifkan gratis ongkis, pembeli akan lebih tertarik untuk berbelanja di toko kamu.

Seperti yang kamu ketahui ongkos kirim ini menjadi salah satu hal yang diperhitungkan oleh pembeli sebelum melakukan transaksi. Maka untuk itu promo gratis ongkir ini menjadi salah satu daya tarik terbesar dari sebuah toko.

Dan untuk mengaktifkan gratis ongkir ini kamu juga harus melakukan verifikasi data dan memenuhi syarat serta ketentuan toko yang ditentukan oleh pihak Shopee tersebut.

Jika kamu telah yakin atas ketentuan yang diberi oleh pihak Shopee, maka kamu bisa mengisi formulir itu untuk melanjutkan pendaftaran.

Syarat dan Ketentuan Gratis Ongkir Shopee

Syarat dan ketentuan gratis ongkir Shopee ini bersifat sangat wajib. Sebelum kamu mendaftar harus memenuhi kebijakan barang yang dibatasi oleh Shopee.

Selain itu, terdapat minimum pembelian yang harus kamu penuhi untuk mendapatkan promo gratis ongkir yang harus kamu setujui.

Berikut ini adalah beberapa langkah untuk mengikuti program gratis ongkir Shopee yang perlu kamu ketahui, antara lain yakni:

1. Aktifkan Jasa Kirim Pendukung Program

Untuk mengaktifkan pengiriman gratis Shopee, kamu harus mengaktifkan setidaknya satu layanan pengiriman dan jenis layanan yang kompatibel dengan perangkat lunak ini. Program ini menawarkan berbagai opsi pengiriman dan jenis layanan.

2. Verifikasi Kartu Identitas

Verifikasi identitas dapat dilakukan dengan dua cara: menggunakan komputer untuk memindai barcode pada formulir pendaftaran pengiriman gratis dan kemudian mengisi formulir, atau secara manual kamu juga dapat menggunakan aplikasi untuk memverifikasi identitas kamu.

Cara Daftar Gratis Ongkir di Shopee

Cara Daftar Gratis Ongkir di Shopee

Kamu bisa melakukan pendaftaran ini bisa melalui pc atau laptop, berikut ini adalah cara daftar gratis ongkir seller yang perlu kamu ketahui, antara lain yakni:

  1. Pilih area “Gratis ongkos kirim xtra” di Beranda Shopee menggunakan pc atau laptop.
  2. Pilih “Semua Gratis Ongkir,” lalu “Daftar sekarang” di bagian bawah halaman.
  3. Scan Qr code ini dihubungkan ke pendaftaran gratis ongkir di aplikasi shopee.
  4. Jika pendaftaran telah selesai. Penjual yang berhasil mendaftar dan mengikuti program ini akan mendapatkan tag logo gratis ongkir dalam waktu 1X24 jam setelah mengunggah gambar produk dan melengkapi spesifikasi berat produk.
Baca Juga:  Pinjaman KTA Online Tanpa Kartu Kredit Secara Mudah

Tips Cepat Mendapatkan Order Pertama

Jika kamu sudah mengatur dengan Shopee, mengunggah barangmu, dan memilih pengiriman gratis, tetapi kamu masih belum menerima pembelian pertamamu.

Mendapatkan pesanan Shopee pertama kamu lebih sulit dari yang kamu kira. Terutama mengingat betapa sulitnya bagi pengecer baru untuk mendapatkan pesanan pertama mereka di pasar ini karena persaingan yang ketat.

Sekalipun menantang, ini tidak menyiratkan bahwa tidak ada jawaban. Kamu dapat menggunakan Shopee untuk mendapatkan pembelian pertama kamu sekarang. Nah berikut tips agar cepat mendapatkan orderan pertama, yakni:

1. Beri Harga yang Kompetitif

Hal yang paling pertama yang harus kamu lakukan agar cepat mendapatkan pesenan pertama adalah dengan memberikan harga paling kompetitif. Pastikan harga yang diberikan mampu bersaing dengan produk yang sejenis. Agar mengetahui harga yang kompetitif, kamu bisa melakukan survei di toko-toko yang menjual produk serupa di Shopee.

2. Berikan Banyak Variasi Produk

Yang kedua, sediakan beberapa versi pada barang yang kamu jual. Jika kamu menjual jilbab pasmina, misalnya, pastikan memiliki variasi warna, motif dan bahan.

Hal ini dilakukan agar pembeli memiliki banyak pilihan, dan memiliki banyak pilihan memiliki pengaruh yang menguntungkan bagi toko.

3. Naikkan Produk dengan Fitur di Shopee

Shopee ini memiliki fitur yang dimana seller dapat menaikan produk selama beberapa jam. Fitur ini akan sangat membantu produk yang dijual lebih mudah ditemukan oleh pengguna lainnya. Semakin sering menaikan produk lebih sering juga produk kamu muncul di hasil pencarian teratas.

4. Buatlah Voucher Toko

Penjual dengan bisnis Shopee dapat membuat voucher toko dengan diskon atau pengurangan harga untuk meningkatkan promosi di Shopee. Kamu bisa dapat membuat voucher toko dengan melakukan hal berikut ini:

  • Pilih ‘Promosiku’ dari area Seller Center.
  • Setelah itu, klik ‘Buat voucher baru’ dan isi kolom ‘Informasi voucher’ dengan semua informasi kamu.
  • Centang kotak ‘Berlaku untuk semua produk’ sebelum mengklik ‘Simpan’.

5. Share di Media Sosial

Lalu kamu share di media sosial akan dapat membantu mempromosikan produk yang ada di Shopee. Saat ini sudah banyak pelaku bisnis yang melakukan promosi di media sosial dan untuk transaksi ini dilakukan melalui aplikasi Shopee.

Keuntungan Gratis Ongkir Shopee Bagi Penjual

Keuntungan Gratis Ongkir Shopee Bagi Penjual

Untuk memberikan pelayanan dan feedback kepada pembeli maka seller harus mengaktifkan vocher gratis ongkir di toko Shopee.

Tentu tujuan utamanya adalah ‘Memanjakan’ pembeli agar berbelanja di toko kamu tanpa perlu memikirkan biaya pengiriman.

Itu artinya semakin banyak vocher gratis ongkir yang kamu tawarkan kepada pembeli, semaki besar juga kemungkinan produk-produk kamu akan dibeli. Semakin banyak produk yang dibeli maka omset penjualan dan keuntungannya akan semakin meningkat.

Seller akan mendaftar fitur gratis ongkir xtra atau vocher toko untuk memberikan diskon pengiriman kepada pembeli. Produk-produk yang sudah didaftarkan fitur gratis ongkir xtra akan ditandai dengan label produk tersebut.

Baca Juga:  4 Cara Top Up Gopay lewat ATM BNI dengan Mudah

Keuntungan Gratis Ongkir Shopee Bagi Pembeli

Fitur gratis ongkir untuk pembeli ini sangat penting untuk memangkas biaya pengiriman barang. Beberapa vocher gratis ongkir ini yang akan bisa didapatkan oleh pembeli antara lain yakni:

  • Hanya pengguna baru yang akan mendapatkan kupon ongkos kirim Rp.0.
  • Gratis ongkos kirim hanya tersedia untuk pelanggan ShopeePay dan Shopee PayLater.
  • Vocher pengiriman gratis xtra.
  • Di luar Pulau Jawa, gratis ongkos kirim (khusus pengiriman di luar Pulau Jawa).

Berikut ini adalah beberapa keuntungan memanfaatkan voucher gratis ongkos kirim Shopee ini:

  1. Diskon ongkos kirim: Tergantung pada jenis dan jumlah pembelian, biaya pengiriman untuk setiap produk dengan logo gratis ongkos kirim dikurangi hingga 100%.
  2. Produk yang menggunakan kupon gratis ongkos kirim masih akan mendapatkan jaminan pengiriman.
  3. Dapat digunakan kembali selama voucher tidak kedaluwarsa, tidak ada batasan penggunaannya.

Tutorial Video Cara Daftar Gratis Ongkir Shopee Seller

Source YT Vic Project Continue

Tanya Jawab

Berikut ini adalah tanya jawab seputar cara daftar gratis ongkir shopee seller, yakni:

Apakah Program Gratis Ongkir Shopee Ditanggung Penjual?

Penjual menanggung harga pengiriman gratis hanya untuk pembelian yang memanfaatkan sertifikat gratis ongkos kirim.

Biaya pengiriman gratis Penjual akan langsung ditarik dari pendapatan penjualan produk per pesanan untuk setiap transaksi yang berhasil.

Berapa Lama Proses Pendaftaran Program Gratis Ongkir Shopee?

Penjual yang berhasil mengikuti program gratis ongkos kirim akan mendapatkan konfirmasi pendaftaran melalui notifikasi dalam 24 jam ke depan. 3 hari kerja

Berapa Persen Biaya Admin Shopee?

Biaya admin untuk penjual non-bintang bervariasi tergantung pada jenis barang. Barang dalam kategori A akan dikenakan biaya administrasi 2,5 persen, barang dalam kategori B dan C akan dikenakan biaya administrasi 1,7 persen, dan barang dalam kategori D dan E akan dikenakan biaya administrasi 1,25 persen.

BACA JUGA:

Cara Mendapatkan Uang dari Shopee Terbaru Secara Lengkap
Apa itu Shopee Pay? Kelebihan Fitur dan Cara Aktivasi
Cara Buka Toko Di Shopee Lewat Hp Untuk Pemula

Kesimpulan

Dari penjelasan diatas dapat kita simpulkan bahwa cara daftar gratis ongkir shopee seller ini sangat wajib untuk mendaftarkan fitur gratis ongkir ini. Dan kamu bisa mengikuti caranya yang ada diatasa.

Kamu juga bisa membaca beberapa artikel lainnya pada web kita, ada banyak kategori bacaan seperti Daftar Harga, Review, Info Unik, Tips, Teknologi, dll, yuk kunjungi website InfoYunik dan temukan informasi yang kamu butuhkan.