Potensi wisata Provinsi Riau tidak kalah jika dibandingkan tempat lain di Indonesia. Jika Yogjakarta memiliki Pasir Berbisik di Gumuk Pasir Parangkusumo, maka di Riau juga ada. Tepatnya di Pulau Beting Aceh, Rupat Utara, Kabupaten Bengkalis. Pasir di sana berderit seolah membisikan sesuatu.
Fenomena cukup langka ini bisa dirasakan ketika kaki atau tangan menyentuh pasir yang ada di tepian pantai. Setiap sudutnya, terpantul putihnya pasir yang mengelilingi pulau. Jika air laut surut, maka akan muncul daratan pasir seluas lapangan bola.
Pulau yang terletak di hamparan Selat Malaka ini memiliki luas normal sekitar empat hektar. Sebagai salah satu pulau terluar di Indonesia, objek wisata yang masih belum berpenghuni tersebut terlihat sangat menakjubkan. Seperti apa keindahannya? Berikut ulasannya.
Pulau ini diperkirakan muncul karena adanya sedimentasi air laut yang membawa pasir menumpuk hingga menjadi sebuah pulau. Beting artinya gundukan pasir memanjang, namun karena berlangsung lama akhirnya membentuk sebuah pulau.
Untuk namanya sendiri memang cukup aneh, pasalnya membawa nama Aceh padahal pulau ini berada di Riau. Ternyata menurut warga, nama Beting Aceh ini diperkirakan karena pada mulanya tempat ini dihuni oleh masyarakat yang berasal dari Aceh.
Disini banyak spot-spot untuk berfoto dengan angel-angel yang membuat jepretan semakin menarik. Pengunjung juga bisa menyaksikan keindahan panorama alam yang pastinya menyejukkan mata. Ditambah lagi dengan pohon pinus yang tumbuh di sekitar pantai membuat suasana menjadi lebih rindang. Sangat cocok bagi anda yang membutuhkan ketenangan ditengah rutinitas pekerjaan yang menyibukkan.
Selain itu, tempat ini juga sangat cocok untuk melihat sunrise dan sunset. Jika beruntung, pada sore hari akan ditemui ribuan burung yang mencari makan di wilayah ini.
Untuk bisa sampai ke wilayah ini caranya cukup mudah. Perjalanan bisa ditempuh dari Pekanbaru menuju Dumai. Perjalanan di lanjutkan dengan roro untuk menyebrang menuju Pulau Rupat Utara. Di Rupat Utara juga menyajikan pemandangan yang luar biasa menakjubkan. Sehingga sayang, jika anda tidak lebih dahulu menginap di Pulau ini.
Perjalanan menuju Beting Aceh bisa ditemput dari Desa Tanjung Medang atau dari Teluk Rhu. Dengan menyewa Speedboad warga, anda bisa mencapai pulau terpencil ini dengan waktu 45 menit.
Video Pantai Pasir Berbisik Beting Aceh Rupat Utara Bengkalis Riau
Cara Membuat Asinan Buah Rambutan InfoYunik.com - Kami akan menjelaskan mengenai Cara Membuat Asinan Buah Rambutan . Yuk simak penjelasannya lengkapnya pada artikel yang sudah kami rangkum untuk sobat unik Masih banyak jenis acar lainnya,…
Lima Lokasi Wisata yang Ada di Mata Uang Rupiah Mata uang rupiah merupakan alat pembayaran resmi di Indonesia yang terdiri dari kertas dan logam. Keduanya didesain sedemikian rupa agar tampak lebih menarik dan berbeda untuk setiap pecahannya. Khusus untuk…
Fenomena Air Laut Naik ke Langit, Berikut Penjelasan… Naiknya air laut ke langit atau yang biasa disebut dengan waterspouts merupakan salah satu fenomena alam yang menakjubkan. Air laut menjulang ke atas dalam satu pusaran corong yang terlihat seperti…
Cara Membuat Whipped Cream Sendiri InfoYunik.com - Nah kami akan menjelaskan mengenai Cara Membuat Whipped Cream Sendiri. Yuk simak penjelasan lengkapnya pada artikel yang sudah kami rangkum dibawah ini ya! Tanpa krim kocok untuk dekorasi…
Sejarah Asal Usul Suku Jawa di Indonesia Suku Jawa adalah salah satu suku mayoritas yang ada di Indonesia. Kebanyakan dari suku ini berdomisili di berbagai belahan di pulau Jawa. Mereka menghuni khusunya di Provinsi Jawa Tengah, dan…
Menyusuri Keindahan Pantai Pesona Pulau Rupat di Riau Pantai Pesona Pulau Rupat menjadi salah satu destinasi wisata jika ingin melancong ke Provinsi Riau. Keindahan pasir putih dan panorama asri membuat pantai yang terletak di Kecamatan Rupat Utara Kabupaten…
Jelajah Goa Tanah Bedengung yang Tersembunyi di Riau Riau memiliki banyak potensi wisata baik sejarah, budaya maupun alam. Sebut saja Candi Muara Takus atau Bono dan Bakar Tongkang yang sudah mendunia. Potensi ini tentu menjadi daya tarik tersendiri…
Lokasi Ini Dipercaya Jadi Tempat Pertemuan Nyi Roro Kidul… Ratu Pantai Selatan yakni Nyi Roro Kidul merupakan sosok dewi legendaris Indonesia yang begitu terkenal dengan berbagai mitos-mitosnya yang misterius. Kedudukan Nyai Loro Kidul sebagai Ratu-Lelembut tanah Jawa menjadi motif…
Tujuh Makhluk Misterius yang Ditemukan Sepanjang 2015 Di dunia ini ada banyak makhluk misterius yang ditemukan secara tak sengaja, baik di darat laut atau udara. Penemuan makhluk misterius ini kerap menarik perhatian publik dan menimbulkan banyak spekulasi…
Hewan Ini Memberi Kesaksian Kenabian Rasulullah Rasulullah SAW merupakan seorang Nabi dan Rasul yang menjadi rahmat bagi semesta alam. Beliau tidak hanya dicintai para pengikutnya, makhluk lain juga bersalawat kepadanya. Tidak hanya yang hidup, bahkan batu…
Menikmati Kemeriahan Festival Pacu Jalur di Provinsi Riau Lomba Pacu Jalur Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau menjadi salah satu agenda pariwisata nasional yang digelar setiap tahun. Festival olahraga dayung menggunakan perahu panjang yang terbuat dari pohon ini, memang…
Destinasi Pariwisata Nusantara: Menikmati Keindahan Alam dan… Infoyunik.com - Indonesia dikenal sebagai negara yang kaya akan budaya dan alamnya yang indah. Ada banyak destinasi pariwisata nusantara yang menawan hati, dari wisata pantai hingga wisata budaya, dan semuanya…
Pasar-Pasar yang Pernah Disinggahi Nabi Muhammad Nabi Muhammad SAW merupakan pedagang termashur. Kemampuan menjualnya sudah terasah sejak usianya delapan tahun. Hingga memasuki 40 tahun sebelum masa kenabiannya, sang utusan Allah ini keliling ke banyak negeri untuk…
Tiga Tanda Alam Saat Dajjal Sudah Mulai Muncul Dajjal merupakan sosok eskatologi Islam yang nantinya muncul di akhir zaman. Kehadirannya menjadi tanda bahwa dunia sudah memasuki akhir zaman dan tinggal menunggu waktu terjadi kiamat besar.Keberadaan dan kemunculan makhluk…
Tips Travelling Nyaman dan Hemat ke Pekanbaru Sebagai ibukota Propinsi yang perekonomiannya melaju pesat, Pekanbaru menjadi salah satu pintu gerbang untuk masuk ke Riau. Pertumbuhan ekonomi yang juga diimbangi perkembangan pariwisata yang pesat, membuat Pekanbaru layak menjadi…