Surga merupakan tujuan utama bagi umat manusia setelah hari kiamat kelak. Banyak orang yang berlomba-lomba untuk menjadi penghuni surga, sebab di sinilah Allah menjanjikan kenimatan pagi para penghuninya yang tidak mereka dapat selama di dunia.
Tentu saja surga menjadi hadiah bagi hamba Allah yang beriman dan senantiasa taat kepada-Nya. Ada beberapa nama surga yang disediakan Allah untuk kehidupan setelah di dunia kelak. Salah satunya bernama surga ‘Adn.
Surga ‘Adn ini diciptakan dari intan putih dan hanya dihuni oleh orang-orang pilihan saja. Ternyata penghuni dri surga ini kelak akan dilimpakah berbagai macam kenikmatan oleh Allah SWT. Lantas kenikmatan apa saja yang akan diperoleh penghuninya? Berikut informasi selengkapnya.
1. Janji Allah SWT Kepada Orang Mukmin Laki-laki dan Perempuan
Kenikmatan pertama yang akan diperoleh para penghuni surga ‘Adn adalah bahwa Allah SWT telah menjanjikan surga tersebut bagi lelaki dan perempuan mukmin. Hal ini terdapat dalam firman-Nya, Allah Ta’ala berfirman:
“Allah menjanjikan kepada orang-orang mukmin, lelaki dan perempuan, (akan mendapat) surga yang dibawahnya mengalir sungai-sungai, kekal mereka di dalamnya, dan (mendapat) tempat-tempat yang bagus di surga ‘Adn. Dan keridhaan Allah adalah lebih besar; itu adalah keberuntungan yang besar. (Q.S. At-Taubah : 72)
2. Balasan Bagi Hamba Allah SWT yang Benar-Benar Taat Kepada-Nya
Tidak hanya dijanjikan bagi lelaki dan perempuan mukmin, ternyata Allah memberikan kenikmatan bagi para penghuni surga ‘Adn bahwa surga tersebut merupakan balasan bagi hamba Allah SWT yang benar-benar taat kepada-Nya. Di dalam surga ini berkumpullah orang-orang shaleh. Allah Ta’ala berfirman:
“(yaitu) syurga ‘Adn yang mereka masuk ke dalamnya bersama-sama dengan orang-orang yang saleh dari bapak-bapaknya, isteri-isterinya dan anak cucunya, sedang malaikat-malaikat masuk ke tempat-tempat mereka dari semua pintu; (Q.S. Ar-Ra’d : 23)
3. Balasan Bagi Orang yang Bertakwa
Kenikmatan surga ‘Adn selanjutnya ternyata surga indah tersebut adalah balasan yang diberikan oleh Allah SWT bagi hamba-Nya yang bertakwa. Di surga ini mengalir sungai-sungai, serta setiap penghuninya diberi keleluasaan untuk mendapatkan apapun yang mereka inginkan. Allah Ta’ala berfirman:
“(yaitu) syurga ‘Adn yang mereka masuk ke dalamnya, mengalir di bawahnya sungai-sungai, di dalam surga itu mereka mendapat segala apa yang mereka kehendaki. Demikianlah Allah memberi balasan kepada orang-orang yang bertakwa” (Q.S. An-Nahl : 31)
4. Kenikmatan Berada di Surga ‘Adn
Ketika manusia terpilih menjadi salah satu penghuni surga ‘Adn, maka di saat itulah beranekaragam kenikmatan akan diperoleh. Mereka tidak hanya akan memperoleh apapun yang diinginkan, akan tetapi Allah SWT menghadiahi mereka dengan berbagai macam perhiasaan dan kemewahan yang tidak ada bandingannya di muka bumi ini. Allah Ta’ala berfirman:
“Mereka itulah (orang-orang yang) bagi mereka surga ‘Adn, mengalir sungai-sungai di bawahnya; dalam surga itu mereka dihiasi dengan gelang mas dan mereka memakai pakaian hijau dari sutera halus dan sutera tebal, sedang mereka duduk sambil bersandar di atas dipan-dipan yang indah. Itulah pahala yang sebaik-baiknya, dan tempat istirahat yang indah” (Q.S. Al-Kahfi : 31)
5. Surga ‘Adn itu Memang Janji Allah SWT
Kenikmatan selanjutnya adalah bahwa surga ‘Adn ini sudah memang merupakan janji dari Allah SWT. Maka dari itu, percayalah bahwa Allah adalah Dzat yang senantiasa menepati janji. Seperti halnya firman Allah yang artinya:
“yaitu syurga ‘Adn yang telah dijanjikan oleh Tuhan Yang Maha Pemurah kepada hamba-hamba-Nya, sekalipun (syurga itu) tidak nampak. Sesungguhnya janji Allah itu pasti akan ditepati. (Q.S. Maryam : 61)
6. Balasan Bagi Orang-Orang yang Bersih Dari Kesesatan dan Kemaksiatan
Ternyata surga ‘Adn merupakan kenikmatan bagi mereka yang bersih dari kesesatan dan kemaksiatan selama hidup di dunia. Bahkan dikatakan dalam sebuah ayat bahwa penghuni surga ini akan berada kekal di dalamnya. Allah Ta’ala berfirman:
“(yaitu) syurga ‘Adn yang mengalir sungai-sungai di bawahnya, mereka kekal di dalamnya. Dan itu adalah balasan bagi orang yang bersih (dari kekafiran dan kemaksiatan)” (Q.S. Thaahaa : 76)
7. Perhiasan dan Pakaian di Surga ‘Adn
Para penghuni surga ‘Adn kelak akan mendapatkan kenikmatan yang luar biasa. Dia antaranya mereka akan mendapatkan kenyamanan, keindahan, kekekalan. Bahkan penghuninya kelak akan berikan oleh Allah SWT segala macam perhiasan yang tentu saja memiliki nilai kemewahan tiada tara. Allah Ta’ala berfirman:
“(Bagi mereka) syurga ‘Adn mereka masuk ke dalamnya, di dalamnya mereka diberi perhiasan dengan gelang-gelang dari emas, dan dengan mutiara, dan pakaian mereka didalamnya adalah sutera” (Q.S. Faathir : 33)
8. Keberuntungan yang Besar
Tidak hanya akan diberikan bermacam perhiasan yang indah, ternyata menjadi penghuni surga ‘Adn merupakan keberuntungan yang besar bagi umat manusia. Allah Ta’ala berfirman:
Niscaya Allah akan mengampuni dosa-dosamu dan memasukkanmu ke dalam jannah yang mengalir di bawahnya sungai-sungai; dan (memasukkan kamu) ke tempat tinggal yang baik di dalam jannah ‘Adn. Itulah keberuntungan yang besar. (Q.S. Ash-Shaaff : 12)
9. Balasan Bagi Orang yang Takut Kepada Allah SWT
Kenikmatan surga ‘Adn ternyata juga diperuntukkan bagi hamba Allah yang takut kepada-Nya. Tentu saja hal ini setimpal dengan apa yang sudah diperbuat manusia tersebut selama hidup di dunia. Allah SWT berfirman yang artinya:
“Balasan mereka di sisi Tuhan mereka ialah syurga ‘Adn yang mengalir di bawahnya sungai-sungai; mereka kekal di dalamnya selama-lamanya. Allah ridha terhadap mereka dan merekapun ridha kepadaNya. Yang demikian itu adalah (balasan) bagi orang yang takut kepada Tuhannya” (Q.S. Al-Bayyinah : 8)
10. Tempat Kembali yang Baik
Kenikmatan terakhir dari surga ‘Adn adalah ternyata surga ini merupakan tempat kembali yang baik. Selain keindahan dan kemewahan, para penghuni surga ini juga akan disuguhkan berbagai macama buah-buahan dan minuman serta bidadari yang canntik jelita.
“(yaitu) syurga ‘Adn yang pintu-pintunya terbuka bagi mereka, di dalamnya mereka bertelekan (diatas dipan-dipan) sambil meminta buah-buahan yang banyak dan minuman di surga itu. Dan pada sisi mereka (ada bidadari-bidadari) yang tidak liar pandangannya dan sebaya umurnya. Inilah apa yang dijanjikan kepadamu pada hari berhisab” (Q.S. Shaad : 50-53)
Demikianlah informasi mengenai kenikmatan yang akan diperoleh para penghuni surga ‘Adn. Tentu saja semua orang akan berlomba-lomba mengerjakan amalan kebaikan demi mendapatkan kenikmatan dari surga ini. Maka dari itu persiapkanlah bekal untuk menjadi hamba pilihan Allah yang akan menjadi salah satu penghuni surga ‘Adn tersebut.
Rekomendasi:
- Mengintip Megahnya Bahan Bangunan Surga Surga merupakan suatu tempat di akhirat kelak yang akan dihuni oleh kaum muslimin yang senantiasa beriman dan melakukan kebaikan selama hidup di dunia. Bisa menjadi penghuni surga ini menjadi impian…
- Inilah Lima Golongan yang Dapat Jaminan Allah Surga merupakan tempat kekal yang dipenuhi banyak kenikmatan, sebagai balasan bagi orang yang menjalankan kebaikan semasa di dunia. Pada hari kebangkitan nanti, semua manusia akan hitung amal baik dan buruk…
- Ini Golongan Orangtua yang Batal Masuk Surga karena Anaknya Orangtua memiliki kewajiban dalam mendidik dan mengasuh anak dengan tuntutan agama. Hal tersebut harus dilakukan agar anak bisa menjadi sosok yang shaleh. Namun, tidak semua orangtua bisa melakukan tanggung jawab…
- Enam Menu Makanan Penghuni Neraka Jahanam yang Mengerikan Neraka menjadi tempat yang paling angker di jagad raya. Keberadaannya memang tidak tampak untuk saat ini. Namun, selain surga, tempat ini menjadi salah satu pilihan yang dihuni nanti. Salah satu…
- Inilah Dua Orang dan Dua Keluarga Pilihan Allah SWT Sebagai… Menjadi manusia yang dipilih oleh Allah SWT tentu saja hal yang paling membahagiakan bagi seluruh umat Islam. Bagaimana tidak, segala kemuliaan tentu Allah berikan kepada manusia-manusia pilihannya ini. Tidak hanya…
- Lima Keutamaan Salat Subuh yang Jarang Anda Tahu Salat Subuh merupakan ibadah rutin yang wajib dilaksanakan setiap muslim ketika mengawali hari. Waktu ini adalah saat yang tepat untuk mendapatkan rahmat dan ridha dari Allah SWT. Ada banyak keutamaan…
- Benarkah Wedang Jahe Minuman Surga? Selama ini kita sering membaca atau mendengar beberapa buah di bumi yang berasal dari surga. Misalnya saja buah pisang, delima, anggur dan masih banyak lagi buah-buahan yang tertulis dalam Al-Qur’an…
- Inilah Makhluk yang Dijatuhkan Allah dari Langit Ketujuh Allah SWT menciptakan semua makhluk untuk beribadah dan menjalankan segala perintah-Nya. Maka berbahagialah apabila kita senantiasa mengerjakan apa yang diperintahkan oleh Allah tersebut. Sebab ada balasan berupa surga yang menanti…
- Inilah Ciri Orang yang Menjadi Sahabat dan Dicintai Malaikat Malaikat merupakan makhluk mulia yang diciptakan oleh Allah SWT. Mereka adalah bangsa yang senantiasa patuh akan perintah-Nya dan tidak pernah melakukan perbuatan dosa.. Allah menugaskan para malaikat untuk mendampingi kehidupan…
- Perbuatan Ini Dapat Hilangkan Keberkahan Ilmu Menuntut ilmu menjadi salah satu hal yang dianjurkan oleh agama Islam. Bahkan amalan yang satu ini memiliki keutamaan yang sangat agung terlebih lagi ilmu mengenai syariat Allah SWT. Maka tidak…
- Masa Tinggal Nabi Adam AS di Surga dan Waktu Dikeluarkannya… Nabi Adam alaihissalam merupakan manusia pertama yang merasakan bagaimana nikmatnya surga. Di tempat yang paling indah itu, Allah SWT mempertemukan sang Nabi dengan Siti Hawa. Keduanya bisa makan apa saja…
- Ketahui Empat Ciri Calon Penghuni Surga Surga menjadi tempat terindah yang didambakan bagi setiap umat manusia. Ada begitu banyak kenikmatan luar biasa yang terdapat di dalamnya. Namun, tentu saja surga tidak bisa dimasuki oleh sembarangan orang,…
- Golongan Manusia yang Mendapat Syafaat dari Rasulullah SAW Pada hari kiamat nanti umat manusia akan dikumpulkan di Padang Mahsyar untuk menghadapi hari penghakiman. Kondisi saat itu berdasarkan hadist Nabi Muhammad SAW sangat kacau, dimana manusia ditimpa kesusahan dan…
- Inilah Zaqqum, Pohon yang Tumbuh di Neraka Layaknya di surga, neraka juga ditumbuhi pohon yang menjadi sumber makanan para penghuninya kelak. Namun berbeda dengan pohon di surga yang memiliki buah dengan rasa nikmat, buah dari pohon di…
- Ternyata, Inilah Lima Hal yang Pasti Ditanyakan Saat di… Kehidupan di dunia merupakan hal sementara, sedangkan kehidupan kekal akan di jalani saat di akhirat kelak. Kiamat menjadi suatu peristiwa yang pasti terjadi dan tidak bisa dielakkan oleh siapapun. Tidak…
- Ternyata, Hidup Manusia di Dunia Hanya 1,5 Jam Waktu Akhirat Kehidupan ini layaknya sebuah misteri. Tidak ada yang pasti, semua hal bak sebuah teka-teki. Namun satu hal yang akan dialami, bahwa setiap mahkluk bernyawa pasti akan mati. Itulah kenapa kita…
- Inilah Empat Golongan Penghuni Surga ‘Adn Surga merupakan hadiah yang diberikan oleh Allah SWT bagi hamba yang senantiasa melaksanakan perintah dan menjauhi larangan-Nya. Untuk itulah, umat muslim kemudian berlomba-lomba untuk mengerjakan amalan kebaikan.Ada beberapa tingkatan surga…
- Ancaman Serius untuk Perebut Tanah Orang Lain Memiliki lahan di atas tanah sendiri tentu menjadi salah satu kenikmatan yang harus disyukuri. Dengan mempunyai tanah, seseorang bisa membangun rumah, bercocok tanam dan menjadi harta untuk diwariskan kepada anak…
- Inilah Tiga Periode Siksa untuk Pecinta Dunia Kehidupan di dunia sejatinya hanya merupakan ujian. Kelak di akhirat manusia akan menerima hasil dari ujian yang sudah dijalani selama menjalani hidup. Jika berlaku baik, maka akan memperoleh surga, sebaliknya…
- Inilah Akibat Tidak Percaya dengan Akhirat Kenikmatan duniawi sering kali membuat manusia terlena dan lupa mengerjakan amalan kebaikan sesuai yang diperintahkan oleh Allah SWT. Tidak hanya itu, mereka juga menganggap bahwa kenikmatan dunia akan berlangsung selamanya.Keyakinan…
- Tiga Keutamaan Berdzikir yang Jarang Diketahui Berdzikir merupakan aktivitas ibadah yang mulia di sisi Allah SWT. Dengan berdzikir, seorang hamba menunjukkan rasa cintanya kepada Sang Pencipta. Selain mudah dilakukan karena tidak membutuhkan tenaga, amalan ini juga…
- Ancaman Bidadari Surga Kepada Istri yang Sakiti Hati Suami Fenomena suami takut istri bukan sebuah hal baru dalam kehidupan berumah tangga. Dengan berbagai alasan, biasanya para suami memilih mengalah sehingga istri terlihat lebih mendominasi. Tidak heran jika istri dengan…
- Beginilah Nasib Para Pengidap Sakit Jiwa Setelah Kiamat Kiamat menjadi peristiwa awal kehidupan manusia menuju akhirat yang kekal. Amal baik dan buruk akan dihitung sebagai penentu dimana mereka ditempatkan. Apakah di surga dengan berbagai kenikmatan, atau justru di…
- Balasan Orang yang Tidak Meyakini Akhirat Dunia merupakan tempat persinggahan sementara bagi manusia. Di dunia inilah manusia diberikan waktu untuk memilih menjadi orang yang bertakwa atau orang yang ingkar. Sementara itu, akhirat adalah suatu tempat pembalasan…
- Empat Wanita Suci yang Dapat Pujian dari Allah SWT Sejarah Islam memang banyak mengisahkan tentang pemimpin-peminpin pria yang berhasil menguasai penjuru negeri. Sebut saja kisah para nabi dan Rasul, serta kisah khalifah Islam yang notabene adalah seorang pria.Mereka menjadi…
- Inilah Orang yang Pertama Kali Diberi Pakaian Oleh Allah… Mempercayai hari kiamat merupakan salah satu rukun yang harus dipenuhi kaum muslim. Kiamat merupakan hari berakhirnya semua kehidupan di semesta. Ini merupakan salah satu kepastian janji Allah yang tidak akan…
- Inilah Sosok Penghuni Surga Paling Akhir Menjadi penghuni surga tentu menjadi dambaan bagi setiap orang. Akan tetapi, untuk mendapatkan surga Allah SWT bukanlah sebuah perkara mudah. Ada banyak sekali godaan selama di dunia yang membayangi manusia…
- Inilah Hewan yang Hidup di Langit Ke Tujuh Allah SWT menjelaskan dalam Alquran jika terdapat tujuh lapis langit di alam semesta. Di sanalah terdapat Arsy atau singgasana Sang Maha Pencipta. Ada begitu banyak misteri yang tidak bisa dijelaskan…
- Ternyata Inilah Senjata Utama Selamat dari Neraka Neraka merupakan tempat pembalasan semua keburukan yang pernah dilakukan di dunia. Siksaan yang paling ringan saja mampu membuat manusia yang berada di dalamnya lupa ingatan. Tidak terbayangkan bagaimana pedihnya siksaan…
- Ternyata, Inilah Bahan Bakar Neraka Neraka menjadi tempat pembalasan atas keburukan yang dilakukan semasa hidup. Tiada lagi ampunan di sini, penghuninya hanya berteman panasnya api yang begitu dasyat dan sangat menyakitkan.Bahkan Rasulullah SAW mengatakan, panasnya…