Pantai Pesona Pulau Rupat menjadi salah satu destinasi wisata jika ingin melancong ke Provinsi Riau. Keindahan pasir putih dan panorama asri membuat pantai yang terletak di Kecamatan Rupat Utara Kabupaten Bengkalis ini selalu ramai dikunjungi.
Satu hal yang menarik dari pantai ini adalah letaknya yang berhadapan langsung dengan Selat Malaka Negara Malaysia. Sehingga dari bibir pantai pengunjung dapat melihat wilayah Tanjung Rusa di Port Dickson di Negeri Jiran tersebut.
Pemandangan ini semakin indah pada malam dengan kerlap-kerlip lampu dari negeri tetangga. Penasaran dengan keindahannya?Yuk menyusuri keindahan Pantai Pesona Pulau Rupat Provinsi di Riau.
Kondisi pasir putih yang datar dan panjang mencapai 13 kilometer memang membuat tempat ini cocok jika dijadikan tempat berjemur. Tidak jarang wisatawan yang datang menyebut pantai pantai ini sebagai Pantai Sanur-nya Riau.
Tidak hanya itu, pantai ini juga memiliki air yang jernih dan ombak yang landai sehingga sangat memungkinkan untuk berenang, menyelam dan olah raga air lainnya. Pemandangan pulau-pulau sekitarnya, seperti Pulau Ketam, Pulau Mentete dan Pulau Baru dengan latar hutan pinus yang tertata rapi, menambah daya eksotik kawasan pantai ini.
Di pantai ini juga pengunjung dapat melihat kapal-kapal besar wira-wiri baik dari kapal nasional maupun internasional. Hal ini karena didukung oleh kedalaman laut yang mencapai 30 meter.
Di pantai ini juga sering digelar berbagai kegiatan untuk menarik minat pengunjung. Salah satunya adalah mandi syafar yang dilaksanakan setiap minggu keempat pada bulan syafar. Ritual ini merupakan merupakan hari pertemuan bujang dan dara ditandai dengan digelarnya Joget Lambak atau sering disebut Serampang Laut. Dalam joget ini, bujang dan dara saling perpandangan dan berbalas pantun dengan harapan bisa bertemu jodohnya.
Sementara itu akses menuju kesana juga sudah cukup mudah karena didukung oleh transportasi yang memadai. Anda bisa mengaksesnya dari Kota Dumai menggunakan motor boat dengan jarak tempuh perjalanan sekitar dua jam.
Pantai ini juga bisa diakses dari Kota Pekanbaru dengan naik kapal penumpang yang menyusuri Sungai Siak dan berhenti di Bengkalis. Kemudian dari Bengkalis, pengunjung bisa menyewa speed boat menuju Pulau Rupat.
Sesampainya di Pulau Rupat, terdapat dua pilihan, langsung ke Teluk Ruh dengan pesona pasir putihnya atau ke Pelabuhan Tanjung Medang, satu-satunya pelabuhan sekaligus pintu masuk utama ke kawasan tersebut.
Bila memilih ke Teluk Ruh, pengunjung harus turun di tengah laut, dijemput dengan sampan atau berjalan menuju pantai dengan ketinggian air sepinggang. Jarak dari Teluk Rhu menuju Tanjung Medang ditempuh selama sekitar 15 (lima belas) menit dengan menyewa motor atau ojek.
Perhatian pemerintah terhadap wisata yang satu ini memang harus ditingkatkan lagi. Selain itu, pemerintah harus gencar melakukan promosi. Pasalnya banyak warga Riau sendiri yang memilih wisata ke luar daerah karena tidak mengetahui ada pantai indah di provinsi ini.
Rekomendasi:
- Sejarah Berdirinya Kota Pekanbaru - Kota Bertuah Sejarah berdirinya Kota Pekanbaru diawali dengan cerita panjang yang menemani perjalanan perkembangannya. Kota yang memiliki termparatur panas ini mempunyai pesona tersendiri untuk menarik perhatian masyarakat kota lain untuk berkunjung. Hal…
- Inilah Enam Keunikan Rumah Makan Padang Rumah makan Padang menjadi tempat makan yang mudah ditemui baik di kota hingga ke pelosok desa. Tidak hanya di Indonesia, masakan yang terkenal melalui rendangnya ini juga dikenal di beberapa…
- Sejarah Asal Usul Suku Jawa di Indonesia Suku Jawa adalah salah satu suku mayoritas yang ada di Indonesia. Kebanyakan dari suku ini berdomisili di berbagai belahan di pulau Jawa. Mereka menghuni khusunya di Provinsi Jawa Tengah, dan…
- Sejarah Berdirinya Kota Bandung - Kota Kembang Sejarah berdirinya Kota Bandung selalu menyimpan banyak kenangan dalam perjalanannya. Kota yang berjuluk Paris Van Java ini memiliki pesona tersendiri untuk didatangi masyarakat luar Jawa. Kota yang juga dijuluki kota…
- Cermin Permaisuri Istana Siak Ini Bikin Cantik yang Berkaca Istana Siak Sri Indrapura merupakan salah satu warisan sejarah yang menyertai perjalanan bangsa Indonesia. Istana yang terletak di Kabupaten Siak, Provinsi Riau ini sekarang masih terlihat begitu terawat dengan berbagai…
- Tinggal Satu di Dunia, Badak Langka Ini Dikawal… Keberadaannya yang hanya tinggal satu didunia membuat Badak langka berjenis badak putih Utara ini mendapat pengawalan ekstra. Badak yang bernama Sudan tersebut dikawal 24 jam oleh tiga sampai empat tentara…
- Destinasi Pariwisata Nusantara: Menikmati Keindahan… Infoyunik.com - Indonesia dikenal sebagai negara yang kaya akan budaya dan alamnya yang indah. Ada banyak destinasi pariwisata nusantara yang menawan hati, dari wisata pantai hingga wisata budaya, dan semuanya…
- Sejarah Berdirinya Kota Bukittinggi - Kota Jam Gadang Sejarah berdirinya Kota Bukittinggi tidak lepas dari perjuangan masa penjajahan. Kota yang terkenal dengan Jam Gadangnya ini mempunyai pemandangan yang indah karena dikelilingi oleh Pegunungan Marapi, Singgalang dan Sago. Kota…
- Deretan Perpustakaan Terbesar Dunia Meski telah masuk era internet yang memudahkan dalam pencarian ilmu pengetahuan, namun keberadaan perpustakaan tidak pernah ditinggalkan. Terlebih dengan beragam fasilitas disediakan, membuat pengunjung betah berlama-lama membaca dan membuat mereka…
- Enam Lokasi Angker Namun Indah di Dunia Tempat angker biasanya dianggap sebagai lokasi yang menyeramkan. Selain dipercaya menjadi hunian makhluk halus, tempat angker juga dipenuhi nuansa mistis, gelap, lembab yang membuat suasana semakin mencekam. Terlebih jika dibumbui…
- Kenali 10 Nama Pakaian Adat di Indonesia dengan Mudah! Infoyunik.com - Di Indonesia terdapat banyak kebudayaan yang beragam, salah satunya adalah pakaian adat yang dimiliki oleh masing-masing provinsi. Pakaian adat ini tidak hanya memperlihatkan keindahan, namun juga memiliki makna…
- Sejarah Berdirinya Kota Lampung Sejarah berdirinya Kota Lampung menjadi salah satu artikel yang harus anda baca untuk menambah pengetahuan mengenai masa lalu kota ini. Kota Lampung menjadi salah satu kota yang sering sekali terdengar…
- Satu Ember Air Garam Bisa Turunkan Hujan? Kabut asap masih menyelimuti kawasan Sumatera dan Kalimantan. Asap yang berasal dari aktivitas pembakaran hutan dan lahan ini semakin diperparah dengan musim kemarau yang berkepanjangan. Berbagai upaya terus dilakukan mulai…
- Bosan di Kota, Pasangan Ini buat Rumah di Tengah Laut Wayne Adams (66) dan Catherine King (59) memilih menjauhkan kehidupan mereka dari peradaban. Pasangan asal Kanada yang mengagumkan ini menghabiskan 20 tahun untuk menciptakan karya unik berupa rumah terapung yang…
- Menelusuri Sejarah Pakaian Adat Jawa: Simbol Budaya… Infoyunik.com - Pakaian adat Jawa merupakan bagian tak terpisahkan dari budaya Jawa yang kaya dan beragam. Pakaian ini memiliki sejarah yang panjang dan berkembang seiring dengan zaman. Pada kali ini…