Pengantin biasanya ditujukan kepada pria atau wanita ketika melangkah ke jenjang pernikahan. Keduanya menjadi pasangan yang saling melengkapi satu sama lain. Namun bagaimana jadinya jika yang memiliki pengantin tersebut adalah Alquran?
Nabi Muhammad SAW pernah bersabda, bahwa segala sesuatu memiliki pengantinnya masing-masing, termasuk dengan kitab yang berisi kalam Allah SWT ini. Namun, pengantin dalam konteks ini berbeda dengan makna pengantin yang dikenal selama ini.
Pengantin Alquran begitu indah dan agung. Kalimat-kalimat yang ada sangat mempesona, dengan nasihat-nasihat yang menimbulkan kesan mendalam. Lantas, siapa sebenarnya pengantin yang bikin penasaran tersebut? Berikut ulasannya.
Ternyata, pengantin Alquran atau Arus al-Quran adalah surat Ar Rahman. Inilah satu-satunya surah yang dimulai dengan nama Ilahi. Surat yang memiliki makna Yang Maha Pemurah ini, jika dibaca dengan seksama berisi berbagai aspek kehidupan dan unsur-unsur ciptaan yang berlainan secara berpasangan. Nabi Muhammad SAW mengabarkan langsung tentang berita ini.
Ali ra berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda yang artinya” Setiap sesuatu ada pengantinnya. Dan pengantin Alquran adalah surah Ar Rahmaan” .(HR. Baihaqi)
Surat Ar Rahman turun di Kota Mekkah pada periode awal. Surat ke-55 ini terdiri dari 78 ayat dan berisi tentang kemurahan Allah SWT serta nikmat-nikmat yang telah diberikan kepada jin dan manusia. Semuanya itu adalah tanda-tanda dan akibat-akibat yang memancar dari satu Sebab.
Jika dibaca maknanya, maka akan ditemukan kalimat mempesona dengan berbagai nasihat agung. Di dalamnya terulang sekian kali ayat dan diibaratkan dengan aneka hiasan yang dipakai oleh pengantin. Surat yang memiliki banyak kemuliaan ini menunjukan luasnya rahmat, meratanya ihsan dan karunia yang tidak terhitung. Dan diakhiri dengan pertanyaan dari Allah SWT “Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?” dengan 31 kali pengulangan.
Al-Biqa’iy dalam tafsirnya yang bernama Nazhm ad-Durar (Untaian Permata) mengatakan bahwa surah inilah yang menjadi pengantin sesungguhnya. Isinya mengandung aneka hiasan dan pakaian indah, mutiara, permata, dan manikam…,. Dialah pengantin sesungguhnya, dengan segala kenikmatan, keindahan, kebahagiaan, dan kesempurnaan.
Inti pesan dari surat pengantin ini adalah perintah untuk bersyukur. Allah menjelaskan tentang semua kenikmatan yang sudah Ia berikan, lalu kemudian menantang manusia untuk menjawab “nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?”. Sungguh tidak ada satu pun nikmat yang bisa didustakan. Kita seharusnya Merasa sangat malu dan tidak akan berhenti bersyukur pada-Nya.
Rekomendasi:
- Inilah Nomor Darurat untuk Menghubungi Allah Perkembangan teknologi semakin mempermudah manusia dalam urusan berkomunikasi. Berbicara jarak jauh ini bisa saja membahas mengenai profesi, kegiatan sehari-hari, bahkan urusan pribadi. Manusia hanya tinggal tekan nomor saja agar bisa…
- Inilah Doa Nabi Sulaiman untuk Datangkan Kekayaan Nabi Sulaiman AS memang menjadi utusan Allah SWT dengan jumlah kekayaan yang sangat banyak. Tidak hanya menjadi raja di dunia manusia, sang Nabi juga menjadi penguasa untuk bangsa jin dan…
- Dahsyatnya Surat Maryam untuk Percepat Kehamilan Memiliki keturunan merupakan impian pasangan yang sudah menikah. Namun, tidak semua bisa mendapatkan momongan dengan mudah. Ada yang langsung hamil meski baru beberapa bulan menikah, tapi ada pula yang harus…
- Ternyata, Terompet Kiamat Sudah Berada di Bibir Malaikat Hari kiamat memang menjadi pro dan kontra. Ada pihak yang percaya, namun ada yang mengabaikan begitu saja. Namun bagi Umat Islam, kehancuran alam semesta memang sudah pasti datang nantinya. Kedatangannya…
- Dua Dosa yang Tetap Mengalir Meski Sudah Meninggal Sebagian manusia bisa dengan mudah melakukan perbuatan dosa dalam kehidupan sehari-hari. Karena seringnya dilakukan, tindakan tersebut terkadang dianggap biasa sehingga tidak terasa seperti dosa. Padahal dosa bukanlah perkara main-main.Balasannya mutlak…
- Inilah Waktu Terlarang Membaca Alquran Alquran merupakan kitab suci dan pedoman hidup bagi orang Islam. Membacanya merupakan ibadah dan bernilai pahala dari Allah SWT. Bahkan, dalam hadist disebutkan jika satu hurufnya diganjar dengan satu kebaikan…
- Inilah yang Ingin Diketahui Pria Saat Kencan Pertama Kencan pertama merupakan saat-saat mendebarkan yang dialami oleh pasangan yang sedang melakukan pendekatan. Pertemuan awal ini menjadi langkah awal dari proses sebuah hubungan yang lebih lanjut. Kecemasan terkait kesan yang…
- Dua Kalimat yang Memperberat Timbangan Akhirat Setelah kiamat terjadi, kehidupan manusia tidak lantas berakhir begitu saja. Justru peristiwa ini menjadi awal mula bagi kehidupan yang kekal abadi selamanya. Setelah menjalani fase hisab atau perhitungan, maka akan…
- Delapan Sifat Istri Bikin Rezeki Suami Mengalir Deras Kehidupan suami istri memang harus saling melengkapi. Jika suami harus mencari nafkah, maka istri berperan menjadi guru bagi anak-anaknya seperti sebuah madrasah. Selain itu, istri juga berperan mengurusi kebutuhan suami…
- Inilah Orang yang Selalu Dikejar Rezeki Setiap manusia pasti diberi rezeki dengan kadar yang berbeda-beda. Setiap hari orang-orang berjuang untuk mendapatkan rezekinya dengan bekerja. Ada yang sudah bekerja dengan begitu keras, tapi mendapatkan hasil yang pas-pasan.Ada…
- Masjid Ini Jadi Tempat Perjanjian Rasulullah dan Jin Umat Islam tentu menyimpan kerinduan terhadap Nabi Muhammad SAW. Selain mengikuti ajarannya, banyak muslim mendatangi lokasi-lokasi yang dahulunya pernah dikunjungi Rasul untuk mengurangi kerinduan tersebut.Selain Kabbah di Mekah, serta Masjid…
- Gua di Yordania Diklaim Jadi Lokasi Persembunyian… Umat Islam pastinya sudah tidak asing dengan kisah Ashabul Kahfi yang diceritakan dalam Alquran. Sebanyak tujuh pemuda melarikan diri karena akan dibunuh oleh Raja Diqyanus. Mereka merupakan golongan beriman yang…
- Empat Manfaat Menggenggam Tangan Pasangan Saat Akan Tidur Setelah menjalani pernikahan dengan rentan waktu yang lama, biasanya romantisme pasangan suami istri akan memudar. Tidak jarang salah sedikit saja maka akan mengundang pertengkaran.Bahkan, kehidupan pernikahan yang sudah lama rentan…
- Tafsirweb.com, Sarana Belajar Tafsir Alquran Terpercaya Tafsirweb.com merupakan salah satu sarana baru bagi generasi milenial belajar tentang penjelasan makna Al-Qur`an Al-Karim. Tidak melulu menggunakan kitab dalam bentuk buku, namun diujung jari kini mampu menggenggam segala ilmu.…
- Doa Agar Cepat Hamil Ini Mustajab Datangkan Keturunan Pasangan yang sudah menikah pasti mendambakan keturunan untuk melengkapi kehidupan. Namun layaknya harta, anak juga menjadi rahasia Tuhan dan tidak tahu kapan akan dihadirkan. Manusia hanya bisa berikhtiar dan berdoa…