Sebagian manusia bisa dengan mudah melakukan perbuatan dosa dalam kehidupan sehari-hari. Karena seringnya dilakukan, tindakan tersebut terkadang dianggap biasa sehingga tidak terasa seperti dosa. Padahal dosa bukanlah perkara main-main.
Balasannya mutlak neraka yang sudah disiapkan Allah SWT bagi hamba-Nya yang ingkar. Ternyata, setelah meninggal tanggungjawab terhadap dosa maksiat yang pernah dilakukan tidak terputus begitu saja.
Selama perbuatan maksiat tersebut masih berdampak dan berpengaruh kepada orang lain, maka dosanya akan tetap mengalir kepada pelakunya meski Ia sudah meninggal. Apa saja dosa-dosa tersebut? Berikut ulasannya.
Jika biasanya kita mengenal amal jariyah yang pahalanya mengalir meski sudah meninggal, maka ada juga dosa jariyah yang di janjikan Allah SWT akan diterima manusia. Saat sudah meninggal, seseorang akan tetap mendapatkan dosa karena perbuatannya semasa di dunia masih berpengaruh buruk terhadap orang lain.
Padahal di alam barzah manusia sangat membutuhkan limpahan pahala sebagai pertolongan mereka menunggu hari kiamat. Namun karena dosa jariyah ini mereka justru harus menanggung dosa-dosa yang dilakukan orang lain, akibat pengaruh atas tindakan maksiat yang pernah Ia lakukan semasa hidup.
“Sesungguhnya Kami menghidupkan orang-orang mati dan Kami menuliskan apa yang telah mereka kerjakan dan bekas-bekas yang mereka tinggalkan. dan segala sesuatu Kami kumpulkan dalam kitab Induk yang nyata (Lauh Mahfuzh).” (QS. Yasin: 12)
Lantas apa saja dosa yang akan terus mengalir ini?
1. Menjadi Pelopor Maksiat
Pelopor merupakan orang yang pertama melakukan suatu tindakan sehingga yang lain turut mengikuti. Pengikutnya bersedia meniru baik dengan paksaan maupun tanpa diminta sama sekali. Kondisi ini akan sangat bagus jika menjadi pelopor untuk tujuan yang baik. Namun bagaimana jika menjadi pelopor maksiat?
Dalam hadis dari Jarir bin Abdillah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : “Siapa yang mempelopori satu kebiasaan yang buruk dalam islam, maka dia mendapatkan dosa keburukan itu, dan dosa setiap orang yang melakukan keburukan itu karena ulahnya, tanpa dikurangi sedikitpun dosa mereka.” (HR. Muslim).
Orang yang menjadi pelopor ini sama sekali tidak mengajak orang di lingkungannya untuk berbuat maksiat serupa. Ia juga tidak memberikan motivasi kepada orang lain untuk mengikutinya. Namun karena perbuatannya ini Ia berhasil menginsipirasi orang lain melakukan maksiat serupa.
Itulah mengapa anak Nabi Adam, Qabil, yang menjadi orang pertama yang membunuh manusia harus bertangungjawab atas semua kasus pembunuhan di alam ini. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Tidak ada satu jiwa yang terbunuh secara dzalim, melainkan anak adam yang pertama kali membunuh akan mendapatkan dosa karena pertumpahan darah itu.” (HR. Bukhari 3157, Muslim 4473 dan yang lainnya).
Tidak bisa dibayangkan, bagaimana dosa yang akan ditanggung pelopor dan pendesign rok mini, baju you can see, penyebar video porno dan masih banyak tindak maksiat lainnya. Sebagai pelopor dosa mereka akan terus mengalir hingga hari kiamat kelak.
2. Mengajak Orang lain Melakukan Kesesatan dan Maksiat
Berbeda dengan pelopor yang hanya menginspirasi orang lain, orang yang satu ini dengan nyata mengajak orang lain untuk melakukan kesesatan dan tindakan maksiat. Merekalah merupakan juru dakwah kesesatan, atau mereka yang mempropagandakan kemaksiatan.
Dalam Alquran Allah SWT menceritakan bagaimana orang kafir kelak akan menerima dosa dari kekufurannya. Belum lagi dengan dosa-dosa orang-orang yang juga mereka sesatkan.
“Mereka akan memikul dosa-dosanya dengan penuh pada hari kiamat, dan berikut dosa-dosa orang yang mereka sesatkan yang tidak mengetahui sedikitpun (bahwa mereka disesatkan).”(QS. an-Nahl: 25)
Ayat ini memiliki makna yang sama dengan hadis dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : “Siapa yang mengajak kepada kesesatan, dia mendapatkan dosa, seperti dosa orang yang mengikutinya, tidak dikurangi sedikitpun.” (HR. Ahmad 9398, Muslim 6980, dan yang lainnya).
Contoh mudah terkait hadist ini adalah orang-orang yang menjadi propaganda kesesatan, mereka menyebarkan pemikiran-pemikiran yang menyimpang, mengajak masyarakat untuk berbuat kesyirikan dan bid’ah.
Merekalah para pemilik dosa jariyah, lantas bagaimana dosa mereka? Selama masih ada manusia yang mengikuti apa yang mereka serukan, maka selama itu pula orang ini turut mendapatkan limpahan dosa, sekalipun dia sudah dikubur tanah.
Termasuk juga mereka yang mengiklankan maksiat, memotivasi orang lain untuk berbuat dosa, sekalipun dia sendiri tidak melakukannya, namun dia tetap mendapatkan dosa dari setiap orang yang mengikutinya.
Semoga kita lebih berhati-hati dalam bertindak, dan lebih banyak melakukan amal shaleh dibanding dosa-dosa maksiat. Karena hidup tidak hanya semata di dunia lalu selesai ketika sudah meninggal. Namun perjalanan masih panjang untuk menuju kehidupan yang kekal.
Rekomendasi:
- Waspadai Lima Penyimpangan Akidah yang Sering Diabaikan Rasulullah menjadi sosok yang sempurna aqidahnya, baik dari segi ucapan maupun tingkah laku. Sebab segala yang dilakukan oleh Rasulullah senantiasa bersumber dari Allah SWT dan Al-Qur’an.Akan tetapi, tidak semua umatnya…
- Tiga Pesan Rasulullah Untuk Jadi Mukmin Sejati Rasulullah SAW merupakan contoh teladan yang paling baik bagi umat muslim, karena terdapat keteladanan yang nyata. Keteladanan tersebut membawa manusia menuju cahaya kebenaran dan kemenangan.Beliau selalu mengajarkan kepada umat Islam…
- Ngeri, Di Akhirat Orang Pelit Ilmu Akan Merasakan Ini Kegiatan belajar mengajar tidak hanya bisa dilakukan pada bangku sekolah saja. Untuk memahami sesuatu, seseorang bisa bertanya kepada mereka yang lebih ahli. Namun tidak bisa dipungkiri bahwa ilmu adalah pengetahuan…
- Inilah Hukum Mengejek Orang yang Berbuat Dosa Manusia merupakan makhluk ciptaan Allah SWT yang tidak pernah luput dari perbuatan dosa. Banyak diantara mereka yang melakukan dosa tersebut secara sengaja ataupun tidak.Namun anehnya, meskipun sama-sama sering berbuat dosa…
- Inilah Doa Agar Suami Setia pada Istri Siapa yang tidak ingin mendapatkan suami yang setia? Bahkan jika harus memilih, istri tentu rela tidak memiliki banyak harta namun suami setia, dibanding bergelimang kekayaan akan tetapi suami mendua.Namun, tiada…
- Amalan Sederhana Ini Buat 70 Ribu Malaikat Beristigfar dan… Malaikat merupakan salah satu makhluk Allah SWT yang senantiasa beribadah kepada-Nya. Golongan yang diciptakan dari cahaya ini dipercayai memiliki kesucian dan terhindar dari dosa.Ternyata malaikat kerap mendoakan dan beristigfar untuk…
- Tujuh Perbuatan Dosa yang Membinasakan Pelakunya Kehidupan dunia merupakan ujian bagi manusia. Baik atau buruk tindakan yang diperbuat, pasti mendapat balasan di akhirat. Bagi Umat Islam, Alquran dan hadist menjadi pedoman hidup untuk mengarungi kehidupan dunia…
- Mendapat Ampunan dengan Baca Doa Saat Berpakaian Agama Islam mengatur semua persoalan dengan sangat baik. Tidak ada hal yang diremehkan, bahkan cara berpakaian saja mendapat perhatian dari agama yang dibawa Nabi Muhammad SAW ini. Pakaian menempati posisi…
- Empat Aturan Mencari Rezeki yang Harus Ditaati Perkara rezeki memang menjadi salah satu rahasia Ilahi, sama halnya seperti jodoh dan maut. Allah SWT telah mengatur rezeki bagi setiap umat tanpa terkecuali. Namun, untuk mendapatkan rezeki tersebut bukanlah…
- Jalan Menuju Neraka yang Banyak Peminatnya Surga dan neraka adalah dua tempat pasti yang dipersiapkan pada hari kiamat. Di surga, manusia mendapatkan kenikmatan yang tidak terbayangkan sebelumnya. Sementara di neraka, ada siksaan pedih menanti atas tindakan…
- Tiga Kondisi Manusia yang Mudah Dikuasai Iblis Iblis merupakan musuh nyata yang akan menjerumuskan manusia ke lembah neraka. Makhluk pembangkang ini diusir dari surga akibat sikap sombong dan tidak mau bersujud kepada manusia pertama yang diciptakan Allah,…
- Debatnya Penghuni Neraka dan Berdoa Agar Diringankan Azabnya Neraka merupakan tempat pembalasan bagi orang-orang kafir dan senantiasa melakukan perbuatan yang telah dilarang oleh Allah SWT. Mereka yang cinta akan duniawi dan meninggalkan amalan akhirat akan menjadi penghuni kekal…
- Empat Amalan yang Pendatang Rezeki di Bulan Ramadhan Ramadhan menjadi bulan paling mulia bagi umat Islam. Begitu banyak karunia yang diberikan Allah SWT pada bulan ini. Ada pintu ampunan yang dibuka selebar-lebarnya, amal kebaikan yang dilipatgandakan pahalanya, serta…
- Ketahui Empat Ciri Calon Penghuni Surga Surga menjadi tempat terindah yang didambakan bagi setiap umat manusia. Ada begitu banyak kenikmatan luar biasa yang terdapat di dalamnya. Namun, tentu saja surga tidak bisa dimasuki oleh sembarangan orang,…
- Tindakan Suami-Istri yang Datangkan Pahala Besar Sungguh bahagia pasangan yang sudah mengikat janji suci dalam mahligai pernikahan. Selain bernillai ibadah, Islam juga sangat menjunjung tinggi pahala bagi mereka yang sudah menikah. Terlebih lagi bagi mereka yang…
- Ternyata, Orang Sakit Didatangi Empat Malaikat Sakit merupakan kondisi yang tidak dinginkan semua orang. Terlebih jika sakit yang dialami parah dan susah mendapatkan obatnya. Selain membutuhkan biaya yang mahal, penyakit yang dialami seseorang bisa menyebabkan seluruh…
- Waspadai Ciri Lisan Seorang Pendosa Lisan menjadi salah satu bentuk kenikmatan yang dikaruniakan oleh Allah kepada umat. Dengan lisan, seseorang mampu berbicara dan berkomunikasi satu dengan lainnya. Akan tetapi, banyak kaum muslimin yang tidak menyadari…
- Ternyata, Hukuman Durhaka pada Orangtua Akan Disegerakan di… Orangtua merupakan sosok penuh kasih sayang yang senantiasa menjaga dan merawat buah hatinya. Mereka bahkan rela untuk bersusah payah agar bisa membesarkan anak-anaknya.Tidak hanya itu di antara mereka ada yang…
- Keistimewaan Hari Senin dan Kamis yang Jarang Diketahui Selain hari Jumat, dua hari berikut ini juga sangat istimewa dalam Islam. Senin dan Kamis sering disebut-sebut oleh Nabi Muhammad SAW menjadi hari spesial. Rasul bahkan melakukan amalan tertentu pada…
- Ternyata Ayat Inilah yang Membuat Rasulullah Menangis Membaca Al-Qur’an merupakan salah satu amalan yang harus dilakukan oleh kaum muslim. Tidak hanya akan mendapatkan pahala, ayat-ayat Al-Qur’an juga bisa menjadi obat, penenang jiwa bagi setiap kaum muslim yang…
- Calon Penduduk Neraka yang Tidak Sempat Dilihat Nabi Mukjizat Nabi Muhammad SAW yang tidak bisa dipahami oleh nalar adalah Isra Miraj. Dengan kuasa Allah, beliau melakukan perjalanan menyusuri negeri dan menembus waktu. Salah satu yang dilihatnya adalah kehidupan…
- Kunjungi Tempat Ini Jika Ingin Dikejar Rezeki Manusia dalam hidupnya pasti mengejar rezeki. Tidak melulu soal materi, rezeki bisa hadir dalam bentuk kebahagiaan serta kesehatan jasmani dan rohani. Namun tidak bisa dipungkiri, jika materi penting untuk menunjang…
- Tiga Dosa Besar yang Sering Dikerjakan Tanpa Sadar Manusia adalah makhluk ciptaan Allah SWT yang tidak pernah luput dari dosa. Baik itu perbuatan dosa yang dilakukan secara sengaja ataupun tidak sengaja. Dimulai dari dosa kecil hingga dosa besar…
- Kenali Tiga Jenis Pelaku Dosa di Dunia Manusia merupakan makhluk ciptaan Allah SWT yang tidak luput dari kesalahan dan perbuatan dosa. Baik dosa besar maupun kecil, keduanya akan dimintai pertanggung jawabannya di akhirat kelak. Neraka menjadi tempat…
- Tiga Bentuk Siksaan Kubur yang Menyakitkan Manusia tidak hidup untuk selamanya. Akan ada masa dimana jiwa berpisah dengan raga ketika malaikat maut datang untuk memisahkan. Setelah fase itu, manusia akan masuk dalam masa penantian menunggu hari…
- Ketahui Tiga yang Menjadi Warisan Rasulullah Warisan menjadi suatu hal yang selalu menggiurkan bagi sebagian orang. Di dunia ini warisan identik dengan harta benda dari keluarga atau kerabat yang sudah meninggal dunia. Tidak jarang, hal ini…
- Ini Hukum Memakan Uang Riba Walau Sedikit Pada era kini aktivitas riba sepertinya menjadi hal lazim dilakukan oleh masyarakat. Jika terdesak kebutuhan, orang dengan cepat berpikir untuk meminjam kepada pihak lain meski dikenakan bunga. Tidak hanya itu,…
- Ternyata, Membuka Aib Sendiri Terhitung Dosa Aib merupakan suatu kondisi buruk seseorang yang seharusnya tidak diungkap ke publik. Jika diketahui orang lain, maka akan menimbulkan perasaan malu yang berdampak psikologis negatif.Itulah sebabnya, Allah SWT melarang keras…
- Awas, Ucapan Ini Sangat Cepat Mendatangkan Azab Azab merupakan bentuk balasan atas kesalahan yang pernah dilakukan oleh manusia. Kesalahan tersebut bisa berupa perbuatan atau ucapan yang tanpa disadari ternyata merupakan dosa. Itulah alasan kenapa manusia diperintahkan untuk…
- Hal-Hal yang Dirahasiakan Allah SWT dari Manusia Ada banyak hal yang masih menjadi rahasia Allah SWT yang tidak terungkap oleh manusia. Meski dengan kecanggihan tekonologi dan sains, manusia masih belum mampu menembus ilmu yang dirahasiakan ini. Pastinya…