Setan adalah musuh nyata bagi manusia. Keberadaannya ada dimana-mana, termasuk juga rumah kita yang tidak luput dari incarannya. Setan menggoda para penghuni rumah hingga akhirnya mengikuti bujuk rayunya.
Alhasil, banyak permasalahan yang muncul dan berawal dari rumah. Tidak heran jika banyak keluarga yang di dalam rumahnya dipenuhi dengan amarah. Kemarahan berkepanjangan dapat menyebabkan penghuninya satu sama lain saling tidak betah.
Berdoa saat akan masuk rumah menjadi salah satu upaya untuk menangkalnya. Sayangnya manusia sering terburu-buru saat akan masuk rumah. Padahal, doa ini akan membuat setan takut dan tidak mampu masuk dan menggoda manusia. Seperti apa doanya?
Pada saat seseorang membaca doa pada saat masuk rumah, maka pada hari itu setan tidak akan mampu membuka pintu rumah atau bermalam. Hal ini dijelaskan oleh Nabi Muhammad SAW. Dari Jabir bin ‘Abdillah, ia pernah mendengar Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, yang artinya:
“Jika seseorang memasuki rumahnya lantas ia menyebut nama Allah saat memasukinya, begitu pula saat ia makan, maka setan pun berkata (pada teman-temannya), “Kalian tidak ada tempat untuk bermalam dan tidak ada jatah makan.” Ketika ia memasuki rumahnya tanpa menyebut nama Allah ketika memasukinya, setan pun mengatakan (pada teman-temannya), “Saat ini kalian mendapatkan tempat untuk bermalam.” Ketika ia lupa menyebut nama Allah saat makan, maka setan pun berkata, “Kalian mendapat tempat bermalam dan jatah makan malam.” (HR. Muslim no. 2018).
Lantas, seperti apa doa masuk rumah yang seharunya diucapkan ketika penghuni akan masuk? Dari Anas bin Malik –radhiyallahu ‘anhu-, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam berkata padanya,
“Wahai anakku, jika engkau memasuki rumah dan menemui keluargamu, ucapkanlah salam biar datang berkah padamu dan juga pada keluargamu.” (HR. Tirmidzi no. 2698. Al Hafizh Abu Thohir mengatakan bahwa sanad hadits ini dho’if. Namun Syaikh Al Albani merujuk pendapatnya dan menshahihkan hadits ini dalam Shohih Al Kalim 47).
Hal ini juga dijelaskan dalam Alquran yakni Q.S An-Nur 61 yang artinya:
“Maka apabila kamu memasuki (suatu rumah dari) rumah- rumah (ini) hendaklah kamu memberi salam kepada (penghuninya yang berarti memberi salam) kepada dirimu sendiri, salam yang ditetapkan dari sisi Allah, yang diberi berkat lagi baik.” (QS. An Nur: 61).
Sangat jelas dari keterangan ayat di atas bahwa cukup dengan mengucapkan salam yakni “Assalamu’alaikum warahmatullahi wabaraktuh” (semoga keselamatan, kesejahteraan dan keberkahan tercurah kepada engkau), lalu dijawab dengan “wa’alaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh” (Dan kamu juga).
Sangat mudah bukan? Semoga kita senantiasa mengucapkan salam ketika akan masuk ke dalam rumah. Selain mendapat keberkahan, kalimat doa ini juga menjadi penangkal dari kejahatan setan. Semoga bermanfaat dan terimakasih sudah membaca.
Rekomendasi:
- Awas, Kamar Kosong Berpotensi Ditinggali Jin Memiliki rumah yang besar dan luas tentu menjadi idaman bagi banyak orang. Kemudian mereka akan mendesain ruangan sedemikian rupa agar terlihat nyaman untuk ditinggali. Selain mendesain interiornya, mereka juga menambah…
- Tiga Bentuk Godaan Setan Jelang Pernikahan Pernikahan tentu menjadi momentum yang sangat ditunggu-tunggu bagi semua orang. Tidak hanya calon mempelai, keluarga juga turut bahagia dengan salah satu proses kehidupan yang akan dilalui ini.Namun setan begitu benci…
- Awas, Empat Hal Ini Buat Malaikat Menjauhimu Setiap hari manusia mendapat pengawasan dari malaikat yang diutus Allah SWT. Makhluk yang diciptakan dari cahaya ini mencatat seluruh gerak-gerik manusia sejak bangun hingga terlelap lagi. Tidak hanya itu, berdasarkan…
- 4 Arah yang Dilalui Setan Saat Masuk Dalam Diri Manusia Setan merupakan musuh nyata manusia yang akan selalu menyesatkan. Mereka akan mencari sebanyak-banyaknya teman untuk bersama masuk ke dalam lembah neraka. Kebencian mendalam terhadap manusia membuatnya melakukan segala cara agar…
- Doa Ketika Keluar Rumah Rasa aman menjadi salah satu hal yang sangat penting saat menjalani kehidupan. Banyak orang bahkan rela membayar mahal untuk mendapatkan perasaan aman. Terlebih saat berada di luar rumah, benda-benda bergerak…
- Beginilah Tahapan Setan Sesatkan Manusia Setan merupakan makhluk ciptaan Allah yang senantiasa menggoda manusia untuk mengerjakan sesuatu keburukan dan perbuatan dosa. Pada akhirnya manusia yang terjerumus dalam perbuatan tersebut maka ia akan jauh dari Allah…
- Amalan Sederhana untuk Kalahkan 70 Setan Setan merupakan makhluk menyesatkan yang kerjanya mengajak manusia kepada perbuatan jahat dan keji. Dengan tipu dayanya, mereka akan mengajak manusia ke arah yang salah sehingga membawa ke jurang neraka saat…
- Golongan yang Sering Dikencingi Setan Setan merupakan musuh manusia yang tidak akan pernah lelah menggoda manusia. Dalam Alquran surat Al A’raf ayat 16 – 17 disebutkan bahwa mereka akan menggoda dari segala penjuru yakni dari…
- Begini Kondisi Setan Saat Adzan Berkumandang Setan adalah musuh nyata manusia yang akan selalu menggoda kepada jalan yang sesat. Mereka akan melakukan berbagai cara agar keturunan Nabi Adam As bersamanya ke neraka pada hari kiamat kelak.Setiap…
- Beginilah Cara Jitu Kalahkan Nafsu Syahwat Setan merupakan makhluk ciptaan Allah yang senantiasa menggoda manusia agar terjerumus ke dalam lembah kemaksiatan. Salah satu caranya adalah dengan membuat manusia tersebut tergoda dalam nafsu syahwat.Apabila keimanan seseorang tidak…
- Beginilah Cara Halau Setan Masuk ke Rumah Setan merupakan musuh utama manusia. Golongan ini senantiasa mendekati keturunan Nabi Adam AS untuk menghasut dan menjerumuskan ke lembah kesesatan. Tugas utama mereka adalah membawa sebanyak-banyaknya teman ke neraka.Itulah kenapa…
- Rumah Sehat Kunci Kebahagiaan Keluarga Sehat bukanlah kondisi yang hanya bisa dimiliki oleh tubuh manusia. Sebuah rumah juga harus selalu berada dalam keadaan sehat. Rumah yang sehat akan menciptakan suasana yang nyaman dan berujung pada…
- Tiga Alasan Pentingnya Rasa Cemburu dalam Rumah Tangga Setiap suami istri tentu saja mengingingkan rumah tangga yang baik-baik saja dan dijauhkan dari segala permasalahan yang dapat merusak hubungan tersebut. Namun, terkadang masalah mulai timbul ketika ada perasaan cemburu…
- Nama-Nama Setan dan Tugasnya Ketika Menyesatkan Manusia Setan merupakan makhluk pembangkang yang pekerjaan utamanya mengajak manusia menuju jalan kesesatan. Mereka akan melakukan segala cara untuk mencari sebanyak-banyaknya teman ke neraka saat hari kiamat kelakJumlah setan akan terus…
- Ternyata Inilah Dua Keunggulan Rasulullah… Nabi merupakan lelaki pilihan Allah SWT yang mendapatkan wahyu namun tidak wajib untuk menyebarkannya kepada orang lain. Lain halnya dengan rasul yang memiliki kewajiban wahyu tersebut kepada kaumnya.Semua nabi adalah…